Friday 13 April 2018

Ribuan Peserta Khataman Qur’an Di Masjid Keramat Banua Halat



RANTAU, - Sekretaris Daerah Tapin Dr.H.Rachmadi,M,Si membuka secara resmi Khataman Massal Al-Qur’an siswa Sekolah Dasar (SD) dan Madrasah Ibtidaiyah (MI) se-Kabupaten Tapin ditandai dengan sahutan shalawat rasul oleh Sekda dan dijawab shalawat dan amin ribuan peserta yang hadir di Masjid Al Mukarammah Desa Banua Halat Kecamatan Tapin Utara, Rabu (11/4) pagi.

                Sekitar 4.000 peserta hadir dalam khataman massal ini terdiri dari 175 Sekolah Dasar dan 14 Madrasah Ibtidaiyah (MI)  dengan jumlah siswa sebanyak 3.709 siswa.  Didampingi para gurunya yang tergabung dalam Kelompok Kerja Guru Sekolah Dasar dan Madrasah Ibtidaiyah dan undangan lainnya yang hadir.

Khataman ini merupakan serimonial pengakuan dan penghargaan dalam bentuk fisik secra formal yang nantinya para siswa ini diberikan sertifikat bahwa anak-anak sudah pernah menamatkan baca al-qur’an. Acara ini didasari oleh program kelompok kerja guru SD dan MI se-Kabupaten Tapin dan instruksi Gurbenur Kalsel tingkat II tentang siswa kelas 6 SD dan MI harus sudah menamatkan baca al-qur’an.

                Dalam sambutannya Sekda Tapin, H.Rachmadi,M.Si mengatakan bahwa pada hari ini dilaksanakan khataman qur’an bersama anak-anak kita generasi qur’ani di masjid kita yang keramat desa Banua Halat Kecamatan Tapin Utara dengan tema acara kita ciptakan generasi muda qur’ani yang berkarakter Islami.

“Tema yang tepat sekali menjadikan al-qur’an sebagai pedoman hidup karena kita ingin menciptakan generasi muda yang qur’ani di Tapin, sebagai bentuk dukungan kita kepada para generasi muda yang bisa membaca al-qur’an. Karena al-qur’an itu diawali dengan membaca termasuk juga diturunkannya al-qur’an diawali dengan membaca. Kedepannya dengan membaca diharapkan dapat meningkat lagi dengan melanjutkannya dengan menghafal al-qur’an, sehingga lahirlah penghafal al-quran di generasi muda di Tapin, “katanya.

Salah seorang peserta dari SDN Rantau Kiwa 2 menyambut positif kegiatan khataman massal al-quran tingkat SD dan MI se-Kabupaten Tapin. Menurutnya, “Acara ini merupakan salah satu sarana atau motivasi pendorong bagi anak untuk selalu mempelajari dan untuk selalu meningkatkan baca al-qur’annya dan semoga kedepan acara seperti ini akan selalu dilaksanakan karena selain itu juga sebagai ajang silahturahmi antara para guru se-kabupaten Tapin, “kata Andi Guru Rantau Kiwa 2. (Rull)

No comments:

Post a Comment

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | cheap international calls