Saturday, 27 June 2020

Guru Sekumpul Talqin Jamaah





بِسْــــــــــــــمِ اللهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيْـــــــمِ


Majelis I'lm Abah Guru Sekumpul, KH.Abdul Ghani yang digelar di Mesjid Ar Raudah menjadi kenangan terindah para jamaah yang pernah hadir ikut duduk bersama ribuan jamaah guna mendengarkan tausyiah Abah Guru yang Arif bijaksana.


Teringat tausyiah beliau menyampaikan pesan penting untuk dirinya sendiri dan istri-istri Abah dan semua kalian para jamaah yang mencintai, menyayangi Abah Guru Sekumpul semata-mata karena Allah.


Disitu beliau mentalqin para jamaah dengan kalimat syahadat dan perbanyak shalawat terhadap baginda Rasulullah Saw.


Para jamaah silahkan amalkan setiap harinya

Sehabis sholat Subuh Dzikir TAREQAT SAMMANIAH ini. Yaitu.. : لا اله إلا الله: ("LAA ILLAHA ILLALLAH") sebanyak 166 kali. Kemudian. (الله.. الله..) ("ALLAH") sebanyak 66 kali. Lalu ("HUU") sebanyak 77 kali. itu saja. Dibacanya kalau bisa pagi sore.. diAmalkan.. kalau tidak bisa pagi saja.. Banyak Sudah Terbukti Orang Yang Mengamalkan Dzikir ini Mati nya. Husnul Khatimah. Semoga kita semua Yang Mengamalkan. Selamat didunia - diAlam Barzakh & diAkhirat.. Aamiin Aamiin Ya Robbal Alamiin.. 


Semoga Berkat Wali الله Tuan Guru Muhammad Zaini bin Abdul Ghani. Yang memberikan ijazah Tarekat Sammaniah.  Semua orang Yang ikut Mengamalkan diRidhoi Oleh ALLOH SWT. dan Senantiasa diberi Taufiq - Hidayah - inayah - Maghfiroh.Nya. & diberi Sehat Wal afiat. Dohir Batin diluaskan Rezkinya.  dimudahkan segala urusannya. امين يربل علمين


Fadhilah hadits Rasulullah Shallallahu Alaihi Wa Sallam* bersabda :


مَنْ دَلَّ عَلىَ خَيْرٍفَلَهُ مِثْلُ أَجْرِفَاعِلِهِ


Artinya :Barangsiapa yg menunjukkan kepada sebuah kebaikan maka baginya seperti pahala pelakunya. (HR.Muslim). 

_________________________________

Nabi shalallahu alaihi wa sallam berkata,:

“Demi Allah, satu orang dapat hidayah dari Allah Swt sebab karenamu, maka itu lebih baik dari unta-unta merah (harta-perhiasan).

                 [HR Bukhari & Muslim] 


        Wallahu A'lam Bisshowaab


Semoga kita Semua Mendapat Perhatian serta Syafaat Khusus Baginda Nabi Besar Muhammad Rasulullah Shallallahu Alaihi Wa Sallama. diDunia - diAlam Barzakh & diAkherat Saat Yaumil Hisab dipadang Mahsyar dikumpulkan Bersama Para Ulama - Kaum Sholihin - Para Sahabat Ra. Beserta. Ahlul Bait Paduka Yang Mulia Baginda Nabi Besar Muhammad Rasulullah Shollallahu Alaihi Wa Sallama. Bighoiri Hisab fi Jannah Aamiin Aamiin Aamiin Ya Robbal Alamiin.

 
 

Wednesday, 24 June 2020

Doa Mustajab Berkat Lautan TAUHID





Yaa Allah, Yaa Hayyu, Yaa Qayyum, Birahmatika Astaghitsu. Artinya, Allah Yang Maha Hidup, Yang Terus Menerus Mengurus Makhluk-Nya, dengan Rahmat-Mu, Hamba meminta pertolongan.


Demikian awal doa yang disampaikan Guru Khalik yang tercinta, kasih, sayang karena Allah dalam majelis I'lm fiqihnya kepada muridnya. Beliau menyampaikan riwayat doa ini yang bersumber dari Rasulullah.Saw dan tercatat dalam riwayat hadist Tirmidzi.


Jika ingin doa yang dipanjatkan kepada Allahu ta'ala dan cepat terkabul, bahkan pasti dikabulkan Allah. Hendaknya setiap mukmin diawal doanya selalu menyertakan shalawat terhadap baginda Rasulullah, karena itu merupakan syarat kita berdoa kepada Allahu ta'ala.


Ingin agar doa cepat terkabul, untuk itu membaca Yaa Allah, Yaa Hayyu, Yaa Qayyum, Birahmatika Astaghitsu dengan jumlah sebanyak 7 kali. Pertama dibaca 4 kali diiringi shalawat terhadap nabi, selanjutnya letakan  permintaan kita kepada Allah diawali utama untuk urusan akhirat seperti meminta ampunan kepada Allahu ta'ala, karena manusia tidak ada yang sempurna sehingga dalam hidup setiap harinya ada saja yang tercebur ke lembah dosa, baik itu disengaja maupun tidak disengaja. Setelah itu mintalah keridhoan Allah yang lebih utama nilainya dibandingkan lainnya. Karena keridhoan Allah hanya lekat ada pada golongan orang-orang pilihan Allah ta'ala saja.


Selanjutnya, mintalah hajat kita kepada Allah. Terutama dalam perlindungan diri dari godaan setan dan jenis bala dari mulai musibah hingga penyakit menular. Setelah itu mintalah hak kita kepada Allah taala untuk selalu dapat melaksanakan hak Allah pada diri kita, yaitu hanya Allah Tuhan yang disembah. Tiada Tuhan Selain Allah. Selanjutnya berdoala terkait urusan dunia dan akhirat mu yang baik sebagaimana Rasulullah Saw kerap ucapkan dan tercatat dalam Alquran  di surah Al Baqarah 201 yaitu rabbana atina fiddunya hasanah wa fil akhiroti hasanah waqina 'adzabannar. Artinya, Ya Tuhan kami, berilah kami kebaikan di dunia dan kebaikan di akhirat dan peliharalah kami dari siksa neraka. 


Selanjutnya, apa itu hak Allah atas diri kita.

Hak Allah atas diri manusia, Allah menciptakan makhluknya untuk beribadah kepadanya. Dan istilah ini adalah menyangkut alam tauhid, disini tiada yang mampu mentauhidkan Allah melainkan Allah sendiri. Contohnya, sejarah Nabi Ibrahim dan Nabi Ismail sebelum diangkat menjadi Nabi oleh Allahu Ta'ala diuji dengan persoalan rumah tangga mereka. Ibrahim sebagai bapak mendapatkan perintah dari Allahu ta'ala untuk menyembelih anaknya Ismail.


Disinilah letak hukum dengan ciri khas pertamanya yaitu selalu ditandai dengan sebuah bentuk pengorbanan. Sehingga Nabi Ibrahim menyembelih Ismail ditengah para kafir waktu itu, sontak mukjizat Allah turun dan menggantinya dengan hewan kurban.Seorang kafir yang menyaksikan keajaiban itupun langsung tunduk dan mengucapkan kalimat syahadat. Setelah kejadian itu, Nabi Ibrahim dan Nabi Ismail pun diangkat oleh Allah taala menjadi seorang Nabi. Selain itu pula mereka dianugerahi Allah taala ilmu yang langsung dari Allah taala atau istilah Laduni berupa ilmu tentang Rabbaniyatul I'lm dan Rabbaniyatul Hukum Nya. Sehingga hingga sekarang Nabi Ibrahim dikenal sebagai Abi TAUHID.


Oleh NASRULLAH



 

Monday, 22 June 2020

Berkat Wudhu Tubuh Kita Putih Bersih Nanti




Mengenang majelis ilm Guru kami tercinta kasih sayang karena Allah, KH.Abdul Khaliq tentang cara rukun wudhu dan sholat, yang terkadang dari kitab yang dibaca beliau diselipkan tentang Rabbaniyatul I'lm dan Rabbaniyatul Hukum Nya.


Jika kamu berdiri untuk melaksanakan sholat, maka cucilah mukamu dan kedua tanganmu, hingga sikut, dan usaplah kepalamu dan cucilah kedua kakimu hingga mata-kaki.


Beliau jelaskan tata cara wudhu masing-masing mahzab yang dilakukan oleh masing-masing Imam  dalam tata cara berwudhunya, dan setiap Imam memiliki keutamaan dan keistimewaannya masing-masing. Dengan sikap Arif bijaksana, beliau mempersilahkan muridnya yang duduk dalam majelis I'lm nya untuk memilih mahzab mana yang hendak diikuti.

Hal itu agar terhindar dari yang namanya taqlif. Ayo apa yang namanya taqlif ? Taqlif istilah fiqih adalah ikut-ikutan tak memiliki prinsip atau plin-plan. Misalnya, kalau sudah meyakini ikut mahzab Imam Syafi'i dan keesokan hari berpaling mengikuti Imam Hanafi, karena mengambil sudut pandang Imam Hanafi dari kitab Radd Al Muhhtar. Inilah tipe orang yang taqlif.


Pertama dijelaskan beliau keutamaan berwudhu diakhirat nanti, seluruh manusia dibangkitkan dari kubur ke Padang Mahsyar pertama dalam kondisi hitam dan putih. Dengan kehendak Allah.Swt, seluruh umat manusia berdiri antri dalam keadaan telanjang juga alas kaki. Upacara hisab terjadi adalah penyerahan buku catatan amal perbuatan manusia selama di dunia. Yang menyerahkan adalah Malaikat, beruntung

umat Rasulullah.Saw yang selama hidupnya pernah melakukan wudhu, kelak dihari kebangkitannya seluruh bagian tubuhnya berkat wudhunya putih bagian anggota wudhunya, menjadi perhiasan mukmin pada hari kiamat

dan saat itu diserahkan buku catatan amalnya dibagian kanannya. Namun bagaimana nasib orang-orang yang tidak pernah berwudhu, sungguh mengerikan dan bernasib malang dengan penuh deraian air mata penyesalan tubuhnya hitam kelam.


Karena itulah kenali setiap rukun wudhu, karena setiap rukun dari awal hingga akhir  itu ada sudut pandang fiqih beliau caranya agar terhindar dari yang namanya mubah dan makruh. 


Secara rinci beliau sampaikan rukun wudhu dari awal hingga akhir. Selain itu juga, bagian tubuh mana yang wajib terdiri bagian wajah muka, lalu kedua tanganmu hingga atas siku, bagian kepalamu, hingga kedua kaki dari atas mata-kaki.


Banyak diantara kita yang tidak menyadari akan sebuah hakikat bahwa setiap yang dituntut dalam Islam memiliki hikmahnya yang tersendiri.


Mulailah dengan membasuh kedua belah telapak tangan. Karena setiap kali seseorang itu melaksanakan wudhunya, saat itu pula beguguran dosa yang menempel di bagian tubuh.


1. Ketika berkumur, berniatlah kamu dengan, "Ya Allah ampunilah

dosa mulut dan lidahku ini " Penjelasan : Kita hari-hari bercakap sesuatu yang tak berfaedah hingga tak jarang seseorang tercebur dalam dosa. Karena, lidah manusia tak bertulang. Ibarat seseorang yang memakan bangkai saudara sendiri.


Dan ketika dibangkitkan Allah kelak di hari kiamat nanti, banyak manusia yang terkilir lidahnya yang tadinya banyak memiliki pahala hanya karena sering menggunjing, akhirnya berada di neraka. Nauzubillah.


2. Basuhlah kedua lubang hidung, dan hiruplah air wudhunya melalui hidung.


3. Ketika membasuh muka, berniatlah kamu dengan, "Ya Allah,

putihkanlah mukaku di akhirat kelak, Janganlah Kau hitamkan

muka ku ini". Penjelasan : Ahli syurga mukanya putih berseri-seri.


4. Ketika membasuh tangan kanan, berniatlah kamu dengan, "Ya

Allah, berikanlah hisab-hisab ku di tangan kanan ku ini"

Penjelasan: Ahli syurga diberikan hisab-hisabnya di tangan kanan.


5. Ketika membasuh tangan kiri, berniatlah kamu dengan, "Ya Allah,

janganlah Kau berikan hisab-hisab ku di tangan kiriku ini".

Penjelasan : Ahli neraka diberikan hisab-hisabnya di tangan kiri.


6. Ketika membasuh kepala, berniatlah kamu dengan,"Ya Allah,

lindungilah daku dari terik matahari di padang Masyar dengan

ArasyMu".

Penjelasan : Panas di Padang Masyar macam matahari sejengkal di

atas kepala.


7. Ketika membasuh telinga, berniatlah kamu dengan,"Ya Allah,

ampunilah dosa telinga ku ini"

Penjelasan : Hari-hari mendengar orang mengumpat, memfitnah,

mendengar lagu2 berunsur maksiat.


8. Ketika membasuh kaki kanan, berniatlah kamu dengan."Ya Allah,

permudahkan-lah aku melintasi titian Siratul Mustaqqim".

Penjelasan : Ahli syurga melintasi titian dengan pantas sekali.


9. Ketika membasuh kaki kiri, berniatlah kamu Dengan,"Ya

Allah,bawakanlahdaku pergi ke masjid-masjid, surau-surau dan

bukan tempat-tempat maksiat".

Penjelasan : Qada' dan Qadar kita di tangan Allah.




Oleh Nasrullah

Thursday, 4 June 2020

Pesan Menarik

Simpan rahasiamu berdua saja:

1. Dirimu

2. Allah swt

-------------------

Jagalah di dunia ini dua keridhoan:

1. Ibumu

2. Bapamu.

---------------

Mohonlah bantuan ketika susah dengan dua hal:

1. Sabar

2. Sholat

-------------------

Jangan risau dua hal ini:

1. Rezeki

2. Ajal

Kerana keduanya berada di bawah kekuasaan Allah swt.

-------------------

Dua hal yg tak perlu diingati selamanya:

1. Kebaikanmu terhadap orang lain.

2. Kesalahan orang lain terhadapmu.

---------------------

Dua hal yang jangan dilupakan selamanya:

1. Allah swt

2. Alam Akhirat

-----------------------

Selalu dekat dengan 6 orang ini:

1. Ibumu.

2. Ayahmu.

3. Gurumu

4. Saudara lelakimu.

5. Saudara perempuanmu.

6. Sahabat dan tetanggamu

---------------------

Empat orang ini janganlah kamu kasar kepada mereka:

1. Yatim

2. Miskin

3. Fakir

4. Orang Sakit

-------------------

Empat hal yang memperindah dirimu :

1. Sabar

2. Tabah

3. Tinggi ilmu

4. Dermawan

------------------------

Empat orang yang hendaknya kamu dekati:

1. Orang yg Ikhlas

2. Orang yg setia

3. Orang yg dermawan

4. Orang yg jujur

--------------------

Empat orang yg hendaknya jangan kamu jadikan teman:

1. Tukang bohong

2. Tukang curi/rasuah

3. Tukang hasut

4. Tukang adu domba

------------------

7 orang ini jangan sampai kamu tahan kedermawananmu terhadap mereka:

1. Orang tuamu

2. Mertuamu

3. Isterimu

4. anak2 mu

5. Keluargamu

6. Gurumu

7. Sahabatmu

-------------------

Empat hal yang hendaknya kamu kurangi:

1. Makan

2. Tidur

3. Malas

4. Bergunjing

---------------

5 hal yang jangan kamu putus :

1. Sholat.

2. Qur'an.

3. Zikir.

4. Silaturrahimi.

5. Shodaqoh

-----------------

Semoga bisa menjadi motivasi diri untuk terus tetap berbuat baik selamanya.. Aamiin Yaa Rabbal Alaamiin...!

========================


Nasrullah Sumber Kajian Al Qur'an

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | cheap international calls